Pemerintah Kota Cimahi melalui Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda, dan Olahraga (Dispudparpora) menyelenggarakan acara kolaborasi yang pertama, yaitu Pasanggiri Tari Campernik dalam rangka memperingati Hari Jadi Kota Cimahi.
Hari Sabtu, 26-4-2025 Tempat Eko Wisata Cimahi.
Kegiatan ini diikuti oleh berbagai sanggar seni yang menampilkan tari khas Kota Cimahi. Selain itu, kegiatan ini juga dimeriahkan oleh para pelaku usaha yang menampilkan olahan hasil pertanian dan kuliner khas Kota Cimahi.
Menurut Kepala Dinas Dispudparpora Kota Cimahi, Ahmad Nuryana, kegiatan ini bertujuan untuk memajukan ekonomi daerah dan meningkatkan taraf hidup para pelaku usaha.
“Kegiatan ini juga bertujuan untuk mempromosikan potensi wisata dan budaya Kota Cimahi, sehingga dapat meningkatkan kunjungan wisatawan dan memberikan dampak positif bagi perekonomian daerah,” kata Ahmad Nuryana.
Kegiatan ini rencananya akan diadakan secara rutin setiap hari Minggu, dengan konsep yang berbeda-beda. Ahmad Suryana berharap kegiatan ini dapat menjadi wadah bagi para pelaku usaha dan seniman untuk menampilkan kreativitas dan inovasinya.
*nengsih*