Bati Tuud Koramil Panggungrejo Hadiri Mini Lokakarya Tingkat Kecamatan, Dalam Rangka Percepatan Penurunan Stunting

oleh -165 Dilihat

Blitar || bramastanews.com

 

Keberhasilan pembangunan kesehatan sangat membutuhkan peran lintas sektoral. Salah satunya yakni komitmen bersama melalui kegiatan Mini Lokakarya Tingkat Kecamatan dalam rangka percepatan penurunan stunting, yang digelar oleh dinas terkait, bertempat di Pendopo Kec. Panggungrejo Kab. Blitar, Rabu (22/2/2023).

Serma M.Najib Bati Tuud Koramil 0808/18 Panggungrejo Kodim 0808/Blitar saat ditemui mengatakan, tujuan pertemuan ini adalah untuk menguatkan sinergi dan kepedulian tim percepatan penurunan stunting, dalam rangka koordinasi dan evaluasi terhadap stunting.

Kompetensi yang dilaksanakan oleh OPD terkait, baik secara serentak, terprogram maupun lintas sektor, jelasnya.

Ia berharap semoga dengan adanya kegiatan ini, semakin memupuk serta menguatkan semangat sebagai tim penurunan stunting.

Sehingga bisa menurunkan stunting khususnya di wilayah Kec. Panggungrejo Kab. Blitar dan nantinya bisa menghasilkan generasi muda yang sehat jasmani, rohani serta bisa bermanfaat bagi masyarakat.

Serma M.Najib juga berharap, setelah adanya kegiatan ini, warga menyadari akan pentingnya peningkatan kesehatan melalui perilaku hidup sehat, sekaligus hal ini demi menciptakan masyarakat sehat dan mandiri

Lebih lanjut Serma M.Najib menyampaikan, para peserta Mini Lokakarya percepatan penurunan stunting di dorong juga dapat bekerja sama dan berkomitmen untuk menurunkan angka stunting di wilayah.

Karena akselerasi penurunan dan pencegahan stunting merupakan salah satu program prioritas pemerintah di sektor kesehatan, tegasnya (Dim0808).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *