Rekening Non Aktif, Sebabkan Ribuan Mahasiswa Lainnya Belum Menerima Beasiswa.

oleh -171 Dilihat
Ketgam; Kabag Kesra Hj. Suriawaty. Foto: Hendrawan

 

Konkep, Bramasta News – Sejumlah Mahasiswa Kabupaten Konawe Kepulauan (Konkep) keluhkan persoalan Beasiswa Wawonii Cerdas tahap satu yang sampai saat ini terus mengalami kendala hingga mengakibatkan keterlambatan pencairan.

Bahkan, beberapa dari mereka mengancam akan melakukan aksi demontrasi apabila belum ada kejelasan pencairan beasiswa dari instansi terkait.

Menanggapi hal tersebut, Kepala Bagian (Kabag) Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Kabupaten Konkep, HJ. Suriawaty dalam wawancaranya mengatakan, dalam proses pengusulan pencairan beasiswa terdapat beberapa kendala sehingga membuat pencairan tersebut tak tepat waktu sesuai dengan estimasi yang di rencanakan.

Kendala tersebut tak terlepas dari regulasi serta mekanisme yang bergerak secara dinamis dari tahun ke tahun untuk memproses pencairan beasiswa tersebut agar tak salah sasaran.

BACA JUGA  Meluapnya Kali Sibon Mengakibatkan Satu Orang Warga Meninggal Tenggelam

kepada Kabag Kesra Setda Konkep, Hj. Suriawaty, M.Pd mengatakan, seharusnya Beasiswa tersebut telah tersalurkan pada akhir bulan September 2024 lalu, namun terkendala saat Harmonisasi Perbup di tingkat Provinsi.

“Tudak seperti tahun sebelumnya, harmonisasi Perbup itu cuma di Biro Hukum Provinsi, sekarang Perbup awalnya di proses di Bagian Hukum Konkep, dari Bagian Hukum diantar ke Biro Hukum Provinsi Sultra, setelah di Biro Hukum Provinsi diantar lagi ke Kemenkumham. Setelah itu dikembalikan ke Biro Hukum Provinsi baru langsung ke Pemkab Konkep,” terang Suriawaty saat di temui di ruangannya, Kamis (3/10/2024).

BACA JUGA  Menuju Pilkada, DPT Desa Puurau Mengalami Penambahan di Banding Pilpres Lalu.

Selain itu, kata dia, yang membuat lebih lambat ialah, dalam proses Harmonisasi di Kemenkum HAM, pihaknya harus menunggu jadwal yang telah di tentukan, karena bersamaan dengan 17 Kabupaten/Kota se Sulawesi Tenggara.

Disebutnya, Beasiswa tersebut seharusnya telah tersalurkan sejak dua hari yang lalu, namun kendala lain menghampiri, kali ini bukan dari pihaknya, melainkan rekening mahasiswa masih banyak yang non aktif atau bermasalah.

“Saat ini dananya sudah ada di pihak Bank BPD, mereka yang memproses penyaluran ke rekening masing-masing Mahasiswa, Jadi harus dipastikan semua rekening penerima beasiswa Wawonii Cerdas itu harus aktif semua. Saat ini ada kurang lebih 500 mahasiswa rekeningnya masih bermasalah,” katanya.

BACA JUGA  Resmikan Rumah Oleh-Oleh, Pemkab Konkep Bakal Rangkul Pelaku UMKM

Ia menghimbau, bagi Mahasiswa yang rekeningnya non aktif agar segera melakukan perbaikan, suapaya tak mengorbankan Mahasiswa lainnya, karena satu rekening yang bermasalah maka seluruh mahasiswa harus menunggu sampai mahasiswa tersebut mengaktifkannya kembali.

“Kalau sudah aktif semua rekening mahasiswa ini, biar hari ini juga sudah bisami disalurkan,” terangnya.

Untuk diketahui, penerima beasiswa wawonii cerdas pada tahap I tahun 2024 ini berjumlah 1.153 penerima.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *