NPCI Kabupaten Apresiasi Pj. Bupati dan Kajari, Kardi Leo Targetkan 40 Medali Emas di Peparnas XVII Solo
Solo, bramastanews.com – Ketua umum NPCI Kabupaten Bekasi Kardi Leo bersama Atlet NPCI Kabupaten Bekasi pelatih, pendamping serta tim official telah tiba di kota Solo Sabtu (03/09/24). sebagai kontingen Jawa Barat dalam Peparnas XVII di Kota Solo.
Lepas rehat, semuanya datang betkumpul di Boga Bogi Resort untuk menerima suport dari Pj. Bupati Bekasi, Kajari dan Kadisbudpora.
Ketua umum NPCI Kabupaten Bekasi Kardi Leo, mengapresiasi Pemerintah Kabupaten Bekasi dan Kajari atas suport dan motivasi kepada pelatih dan atlit untuk membawa harum daerahnya.
“Kepada pemkab dan kajari kami jajaran pengurus NPCI kabupaten bekasi mengapresiasi yang setingginya,” tutur bang Kardi.
Kardi Leo mengatakan, 54 atlit dari 11 cabang olahraga dalam kondisi yang prima dan siap untuk bertanding di Peparnas XVII Solo.
“Alhamdulillah Lima puluh empat atlit NPCI telah siap bertanding dalam laga Peparnas Solo dan dalam kondisi yang sangat prima,” terangnya.
Kardi Leo menyebut, setelah melalui proses latihan dan karantina di pelatda jabar para atlit akan menampilkan permainan terbaiknya di semua cabor.
“Dengan bimbingan pelatih dan pendamping selama berlatih di jabar atlit NPCI Kabupaten Bekasi akan membuktikan menjadi juara disemua cabang olahraga,” ucapnya.
Dirinya optimis, NPCI Kabupaten Bekasi kembali sebagai penyumbang medali emas terbanyak seperti pada Peparnas Papua.
“Dengan stamina dan semangat juang dari atlit, saya yakin NPCI Kabupaten Bekasi dapat mencapai taget perolehan 40 medali emas di Peparnas XVII Solo,” tutupnya.**SR