, ,

Warga Desa Depok Bingung Buang Sampah, Sebelumnya di Tangani Relawan, Pemdes Tak Becus Atasi?

oleh -120 Dilihat
oleh

Warga Desa Depok Bingung Buang Sampah, Sebelumnya di Tangani Relawan, Pemdes Tak Becus Atasi?

Purwakarta – Jabar || Bramastanews.com_Warga Desa Depok, Kampung Nanggeleng yang berada di beberapa wilayah RT 01, 02, 03 dan sekitarnya, mengaku kebingungan dengan menumpuknya sampah rumahtangga yang sudah hampir empat hari tak kunjung diambil petugas “relawan penanganan sampah” seperti biasanya.

Diketahui sebelumnya jika tumpukan sampah yang berlokasi di Rt02 dan 03 Kampung Nanggeleng, tepatnya berada di pinggir aliran Sungai di bersihkan warga bersama Komunitas Madani Purwakarta (KMP) Darangdan, dalam penanganan tersebut diketahui bila KMP berkoordinasi dengan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Purwakarta, sehingga sampah yang berhasil diangkat akhirnya diangkut ke truk milik DLH yang akhirnya di buang ke TPA.

Seiring dengan penanganan “tumpukan sampah” yang sudah tertimbun selama bertahun-tahun itu, KMP juga lakukan sosialisasi terhadap warga untuk mengumpulkan sampah rumahtangga dengan plastik sampah (polibek) yang kemudian diangkut ke truk sampah DLH.

Antusias warga cukup signifikan terhadap program kerja yang dilakukan oleh KMP bersama relawan yang masih warga setempat.

Namun sayang, program dari KMP yang berjalan satu bulan lebih itu ternyata hanya “Program Percontohan” yang dilakukan untuk satu bulan, dimana selanjutnya KMP berharap program penanganan sampah itu dilanjutkan pihak pemerintah Desa Depok.

“Kita sudah berkoordinasi dengan DLH Bidang Persampahan, sehingga truk sampah sampai ke Desa Depok, Pemerintah Desa melalui Kepala Desa tinggal melanjutkan saja, apa susahnya,” ujar relawan.

Kini warga mulai di landa keresahan, sebab kebingungan kemana membuang sampah mereka, sementara sampai saat ini Pihak Pemdes Depok belum juga turun tangan atasi soal sampah tersebut.

(***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *