Ketua NPCI Kardi Leo  Berharap Atlet Disabilitas Bisa Lebih Didukung Pemkab Bekasi

oleh -1502 Dilihat
Ketua NPCI Kardi Leo  Berharap Atlet Disabilitas Bisa Lebih Didukung Pemkab Bekasi
Ketua NPCI Kardi Leo  Berharap Atlet Disabilitas Bisa Lebih Didukung Pemkab Bekasi

Kabupaten Bekasi,Bramastanews.com

Pada Selasa malam tanggal 24 September 2024, Pemerintah daerah Kabupaten Bekasi melalui Dinas Kebudayaan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Bekasi menyelenggarakan acara makan malam dalam rangka peringatan Hari Olahraga Nasional tahun 2025 yang ke-41.

Acara ini bertempat di Hotel Holiday Inn Jababeka Cikarang dan dibuka oleh Pj.Bupati Dedy Supriyadi. Turut hadir dalam acara tersebut adalah Kadis Disbudpora Iman Nugraha, Ketua Harian KONI Kabupaten Bekasi, Ketua NPCI Kabupaten Bekasi, Ketua KORMI Kabupaten Bekasi, POBSI Kabupaten Bekasi, beberapa camat, Kepala Dinas, para pelatih, oficial, dan para atlet.

BACA JUGA  TERUNGKAP..!! Bukti di RDP Seluruh Fraksi di DPRD, MANTAN SEKDA Pagaralam Diturunkan Jabatannya Non Prosedural

Ketua NPCI Kabupaten Bekasi, Kardi Leo, yang memberikan sambutan dalam acara tersebut menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi kepada Pj Bupati Bekasi atas perhatian yang diberikan kepada olahraga di Kabupaten Bekasi. Hal ini telah membantu Kabupaten Bekasi meraih berbagai prestasi, terutama dalam event PON XXI Aceh – Sumut 2024 yang berhasil meraih banyak medali untuk Kontingen Jawa Barat dan berhasil menjadi Juara Umum PON. “Kami juga dari NPCI Kabupaten Bekasi akan mengikuti event Peparnas di Solo Jawa Tengah yang akan diselenggarakan pada bulan Oktober 2024, dan kami akan berusaha keras untuk meraih medali demi kemenangan Jawa Barat,” kata Kardi.

BACA JUGA  Di Nilai Tabrak Aturan, Pj Walkot Bekasi Diminta Evaluasi Ulang Jabatan Dirus Perumda Tirta Patriot

“Saya berharap kepada Pemerintah daerah untuk lebih mendukung NPCI, khususnya atlet Disabilitas yang telah mengharumkan nama daerah,” tambah Kardi Leo.

Dalam upaya meningkatkan prestasi olahraga di Kabupaten Bekasi, Kolaborasi antara Pemerintah daerah, NPCI, dan seluruh stakeholders terkait diharapkan dapat terus ditingkatkan. Dengan dukungan serta kerjasama yang solid, diharapkan olahraga di Kabupaten Bekasi dapat terus berkembang dan meraih prestasi yang gemilang di masa yang akan datang, tutup Kardi Leo.(**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *