PALI_ SUMSEL Bramastanews.Com
Polsek Tanah Abang menggelar acara rutin yang dikenal sebagai “Jumat Curhat” di Desa Tanjung Dalam, Kecamatan Tanah Abang, Kabupaten PALI. Pada Jumat (29/03/2024).
Acara ini dihadiri oleh Kapolsek Tanah Abang AKP Darmawansyah SH MH yang diwakili oleh Bhabinkamtibmas Bripka Yudi Haryadi, serta dihadiri oleh Kepala Desa Tanjung Dalam, Bpk Daini, perangkat desa, dan perwakilan masyarakat.
Kegiatan “Jumat Curhat” ini menjadi momen penting dalam membangun komunikasi yang lebih dekat antara aparat kepolisian dan masyarakat setempat.
Setiap Jumat, acara ini digelar bergantian di setiap desa di wilayah Kecamatan Tanah Abang, dengan tujuan utama terkait dengan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).
Bhabinkamtibmas Bripka Yudi Haryadi dalam kesempatan tersebut menyampaikan apresiasi kepada masyarakat Desa Tanjung Dalam atas partisipasi aktif dalam acara “Jumat Curhat”.
Dia juga mengajak masyarakat untuk lebih terbuka memberikan informasi kepada pihak kepolisian demi terciptanya keamanan yang lebih baik di desa tersebut.
Salah satu hal menarik dari acara ini adalah adanya komunikasi dua arah yang terjalin antara masyarakat dan pihak kepolisian.
“Masyarakat diberikan kesempatan untuk memberikan saran dan masukan kepada Polsek Tanah Abang, sehingga situasi keamanan dan ketertiban di desa dapat terjaga dengan lebih baik,” ucapnya
Acara “Jumat Curhat” kali ini berlangsung dengan lancar hingga pukul 10.00 WIB, dengan situasi Kamtibmas di Wilayah Kecamatan Tanah Abang yang tetap dalam keadaan aman dan kondusif.
Hal ini menunjukkan kolaborasi yang baik antara pihak kepolisian dan masyarakat dalam membangun keamanan bersama. Ad/red