AnyMind Group menyelesaikan akuisisi perusahaan e-commerce di Indonesia, DDI

oleh -338 Dilihat
oleh

AnyMind Group menyelesaikan akuisisi perusahaan e-commerce di Indonesia, DDI

Pelanggan DDI akan segera dapat memanfaatkan teknologi AnyMind Group termasuk AnyX, AnyTag, AnyDigital, dan POKKT

Singapura – September 25, 2023 – AnyMind Group [TSE: 5027], sebuah perusahaan teknologi untuk bisnis supply chain, hari ini mengumumkan penyelesaian akuisisi penuh atas perusahaan e-commerce enabler dan distributor yang berbasis di Indonesia, Digital Distribusi Indonesia (DDI).

Kosuke Sogo, CEO dan co-founder dari AnyMind Group, mengatakan: “Selama bertahun-tahun, kami telah mengembangkan platform di seluruh bisnis supply chain yang bertujuan untuk memberikan efisiensi dan efektivitas yang lebih baik di berbagai bidang seperti e-commerce, pemasaran, logistik, customer engagement, dan banyak lagi. Perpaduan yang sangat sinergis antara teknologi kami dan keahlian DDI di bidang e-commerce berarti pelanggan kami memiliki mitra tepercaya dan cakap yang dapat menyamai ambisi ekspansi dan pertumbuhan mereka di seluruh Asia Pasifik.”

BACA JUGA  UMKM Ekspor: Kadin Indonesia Trading House Dukung Arva Masuk Pasar Timur Tengah

Ekspansi sinergi bisnis dan penawaran antar dua perusahaan

DDI didirikan pada bulan Oktober 2019, dan telah mengembangkan keahlian dan kemampuan layanan yang signifikan untuk industri e-commerce di Indonesia sambil membangun jaringan pelanggan dan rekam jejak dengan perusahaan-perusahaan barang konsumen besar.

DDI akan terus beroperasi di bawah merek DDI di Indonesia sambil meningkatkan keahlian e-commerce mereka ke pasar-pasar AnyMind Group lainnya. Oleh karena itu, founder dan CEO DDI, Tatum Kembara, juga telah ditunjuk sebagai Managing Director, D2C and E-Commerce Enablement, AnyMind Group.

AnyMind Group pertama-tama akan meluncurkan platform manajemen e-commerce, AnyX, kepada pelanggan (disebut principals oleh DDI) DDI di Indonesia, memberikan mereka satu dasbor terkonsolidasi untuk mengelola dan melacak marketplace dan platform e-commerce mereka seperti Tokopedia, Shopee, Lazada, Shopify, TikTok Shop, dan banyak lagi, bersama dengan fitur-fitur untuk mengkonsolidasikan dan mengaitkan data iklan dengan penjualan produk. Selain itu, principals DDI juga dapat memanfaatkan berbagai platform marketing AnyMind Group untuk influencer marketing (AnyTag) dan digital marketing (AnyDigital dan POKKT), bersama dengan jaringan publishers dan web creators dan aplikasi yang sudah mapan di Indonesia dan di seluruh Asia Pasifik.

Mengenai penunjukan barunya dan penggabungan DDI ke dalam AnyMind Group, Kembara mengatakan: “Ini adalah kesempatan unik yang menyatukan perpaduan teknologi dan keahlian yang saling melengkapi, memberikan kami lebih banyak penawaran bagi principals kami untuk berkembang. Saya juga bersemangat untuk memperluas pengetahuan yang telah kami kumpulkan selama bertahun-tahun untuk membantu tim di seluruh pasar AnyMind Group lainnya untuk melayani principals kami dengan lebih baik.”

BACA JUGA  Tumbuh Pesat Dua Tahun Terakhir, Bittime Resmikan Kantor Baru

Didirikan April 2016, AnyMind Group [TSE:5027] adalah sebuah perusahaan teknologi untuk bisnis supply chain, dengan visi “make it exciting for everyone to do business”. Perusahaan menyediakan dua kategori produk bagi klien-klien produsen dan korporasi, publisher dan influencer: Brand Commerce dan Partner Growth. Brand Commerce menyediakan kepada klien-klien korporasi, yaitu platform untuk manufaktur, pemberdayaan e-commerce, pemasaran dan logistik, sementara Partner Growth menyediakan kepada publisher web dan aplikasi seluler serta influencer dan content creator, yaitu platform untuk monetisasi dan optimalisasi. Klien-klien Partner Growth juga dapat memanfaatkan produk perusahaan kategori Brand Commerce. AnyMind Group memiliki lebih dari 1.300 staf di 19 kantor yang berada di 13 negara, termasuk Singapura, Thailand, Indonesia, Vietnam, Kamboja, Malaysia, Filipina, Hong Kong, Taiwan, Tiongkok Daratan, Jepang, India, dan Uni Emirat Arab.

BACA JUGA  Intip Dukungan Sampoerna Dorong UMKM Sulawesi Tenggara Ekspor Gula Aren

Yunnie
Senior Communications Executive
[email protected] / [email protected]
+62 82273752621

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Penulis: Editor

Gambar Gravatar
Direktur Di PT. Internusa Media Group