Konawe Kepulauan – Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Konawe Kepulauan (Konkep)Rifki Saifullah Razak, ST dan Muhamad Farid,SE paparkan visi “Wawonii Emas” (Ekonomi Maju, Adil dan Sejahtera) berkelanjutan tahun 2030.
Pemaparan Visi-Misi itu, di sampaikan di depan seluruh anggota DPRD Konkep, Organisasi Pemerintah Dearah, Forum kordinasi pimpinan Daerah (Forkopimda) serta KPU dan Bawaslu Konkep di ruang paripurna DPRD Konkep beberapa waktu lalu.
Rifki Saifullah Razak mengatakan, Visi tersebut bakal terwujud melalui lima misi. Pertama mendorong infrastruktur dasar perumahan dan konektivitas wilayah secara inklusif dan berkelanjutan.
Ke dua, mendorong pembangunan sumber daya manusia Wawonii yang unggul berbudaya, berakhlak dan berdaya saing. Ke tiga, meningkatkan ketahanan ekonomi berbasis potensi unggulan daerah.
Ke empat, Peningkatan kualitas pelayanan publik dan tata kelola pemerintahan yang adaptif dan inovatif berbasis elektronik. Terakhir, meningkatlan daya adptasi terhadap perubahan iklim, ketahanan bencana dan berkelanjutan lingkungan hidup.
“Dari ke lima misi itu telah di rangkum melalui Gerakan membangun Ekonomi Maju, Adil dan Sejahtera (Gerbang Wawonii Emas) yang terdiri dari delapan pilar,” katanya.
Delapan pilar Gerbang Wawonii Emas itu yang di maksud ialah ;
- Gerbang Wawonii emas berkeadilan
- Gerbang wawonii sehat untuk semua
- Gerbang wawonii beribadah
- Gerbang wawonii berbudaya
- Gerbang wawonii produktif
- Gerbang wawonii peduli masalah sosial
- Gerbang wawonii peduli birokrasi dan pelayanan publik
- Gerbang wawonii peduli keberlanjutan lingkungan.
Ia mengajak, agar seluruh elemen masyarakat untuk menyatukan tujuan berkolaborasi, bahu-membahu dan bergandengan tangan untuk membangun Pulau Wawonii.
“Mari kita saling menghargai, saling menghormati, hilangkan perbedaan atau sekat sekat di antara kita,” pungkasnya.