Purna Bhakti Kepala Desa Menggelar Silaturahmi dan Deklarasi Kepada Cabup Ade Kuswara Kunang

oleh -343 Dilihat

KABUPATEN BEKASI || Menjelang pemilihan kepala daerah yang semakin dekat, Purna Bhakti Kepala Desa dan Tokoh Masyarakat Kabupaten Bekasi gelar acara silaturahmi dan deklarasi kepada bakal calon Bupati Kabupaten Bekasi Ade Kuswara Kunang dari partai PDIP.

Acara berlangsung di gedung balai mulia Desa Karang Anyar, Kecamatan Karang Bahagia, Kabupaten Bekasi, pada Minggu (12/05/2024).

Diketuai oleh H. Agus Sopyan selaku mantan ketua APDESI Kabupaten Bekasi, ada 40 purna bhakti kepala desa khususnya wilayah Utara menghadiri acara tersebut.

BACA JUGA  Manfaatkan Masa Kampanye, Nyumarno Caleg Dari PDIP Blusukan di Tengah Masyarakat Dapil 7 Sosialisasikan Capres Nomor Urut 3
Agus Sopyan Mantan Ketua APDESI Kabupaten Bekasi
Agus Sopyan Mantan Ketua APDESI Kabupaten Bekasi

Agus Sopyan mengatakan, bahwa acara hari ini tentunya pertama mempererat tali silaturahmi para purna Bhakti kades, yang sudah beberapa tahun tidak bertemu.

“Ini inisiatif kami bersama, kita gelar silaturahmi kebetulan ini mendekati pilkada kami mengambil sikap dengan mengadakan deklarasi.” Terangnya.

Dirinya juga memaparkan , Cabup Ade Kuswara Kunang ini sudah menjabat ke-2 kali nya terpilih sebagai anggota DPRD Kabupaten Bekasi, jadi sudah tidak diragukan lagi.

“Ade Kuswara Kunang ini pertama itu putra Bekasi, meskipun masih muda karir politiknya sudah tidak diragukan lagi karena sudah dua kalih terpilih kembali sebagai anggota DPRD di Kabupaten Bekasi.” Ujarnya.

Agus Sopyan yang pernah menjabat sebagai kepala desa ssegaramakmur Kecamatan Tarumajaya ini menerangkan, bahwa ini bukti cintanya para purna bakti kepala desa terhadap Kabupaten Bekasi.

BACA JUGA  Ulung Purnama Siap Maju di Pilkada Bekasi 2024

“Kami disini hanya sebagai relawan, yang mendukung secara hati kepada Ade Kuswara Kunang, ini acara kami bukan acaranya beliau makanya beliau (Ade Kuswara Kunang) itu tidak kami undang.” Ungkapnya.

Agus Sopyan juga menegaskan, bahwa dirinya sama sekali tidak mengenal sosok Ade Kuswara Kunang, gerakan acara deklarasi ini mutlak inisiatif dari para purna bakti kepala Desa.

Dirinya juga berharap, kelak nanti beliau menjabat sebagai Kepala Daerah atau Bupati di Kabupaten Bekasi, akan ada pemekaran daerah di wilayah Utara. Pungkasnya.

BACA JUGA  Rehabilitasi Bendung Dinas PUTR Purwakarta Gunakan Batu Sungai, Cermin Pejabat PU Tak Becus Kelola Kegiatan 

 

Reporter : (Latif)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *