Tambun Utara Jadi Basis Kemenangan Partai Gerindra di Kabupaten Bekasi

oleh -148 Dilihat

 

KABUPATEN BEKASI.Bramastanews.com – Pimpinan Anak Cabang (PAC) dan Ranting Gerindra se Kecamatan Tambun Utara resmi dikukuhkan, pengkuhan langsung di pimpinan oleh Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerindra Kabupaten Bekasi Aria Dwi Nugraha yang digelar di Kp. Gabus Tengah RT01/02, Desa Srimukti, Kecamatan Tambun Utara, Minggu (8/1/2023).

Pengukuhan diawali dengan santunan anak yatim dan ditutup dengan pembagian door prize bagi kader Gerindra serta Masyarakat sekitar, adapun yang turut hadir dalam acara tersebut, Ketua DPC Gerindra Kabupaten Bekasi Aria Dwi Nugraha, Sekertaris Helmi, Bendahara Ridwan Arifin, SH, Ketua DPRD BN. Holik Qodratullah, anggota DPR RI Fraksi Gerindra drg. Putih Sari, Obin Tabroni, anggota DPRD Kabupaten Bekasi Fraksi Gerindra H. Anden, Repsih Mugawati, Sakti Bakti, Husni Thamrin, Ketua PC Satria Kabupaten Bekasi H. Ajuk Junaedi, Bacaleg Ali Sabana dan Ketua Nasrudin Para Purnawirawan Pejuang Indonesia Raya (PPPIR) beserta pengurus.

BACA JUGA  Jokowi Ajak Prabowo Ikut Istigasah Bersama di Tabalong

Ketua DPC Gerindra Kabupaten Bekasi Aria Dwi Nugraha mengatakan, pengukuhan PAC Tambun dan Ranting Gerindra se Kecamatan Tambun Utara menjadi pengukuhan yang kedua diawal tahun 2023, dan menjadi PAC yang ke 16 yang resmi dikukuhkan.

“Hari ini kami kembali melaksanakan pengukuhan PAC, kini giliran PAC Tambun Utara dan ini merupakan agenda ke 16. Tapi menjadi agenda ke 2 diawal tahun 2023 dimana sebelumnya kemarin kami menggelar di Kecamatan Tarumajaya,” kata Aria.

Aria berharap kepada pengurus PAC dan Ranting Tambun Utara agar bisa segera bergerak ke tengah-tengah masyarakat melihat populasi di Tambun Utara semakin meningkat setiap tahunnya, dengan tujuan Tambun Utara bisa menjadi basis besar bagi kemenangan Partai Gerindra dan Prabowo Subianto di Pemilu 2024 mendatang.

“Kami berharap, karena memang jumlah populasi penduduk di Tambun Utara ini meningkat secara signifikan, maka ini menjadi kerja keras bagi pengurus Gerindra di Tambun Utara untuk bagaimana kita mensosialisasikan agar bisa menarik kepercayaan masyarakat khususnya di Tambun Utara, semoga Tambun Utara menajdi titik basis besar Gerindra Kabupaten Bekasi,” terang Aria.

Aria juga meminta kepada para PAC yang sudah dikukuhkan agar segera melaksanakan rapat bulanan, sesuai yang sudah disampaikan untuk segera membentuk saksi dengan mengacu pada TPS di tahun 2019 kemarin. Pasalnya DPC Gerindra Kabupaten Bekasi sudah melakukan pembentukan Bappilu dan sudah membuka bagi Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) untuk di partai Gerindra.

BACA JUGA  Harus Dapatkan Perbaikan Lagi, Ketua Komisi III DPRD Purwakarta: Kualitas Jalan Nangewer-Pasirangin Jelek

“Bappilu kita juga sudah bentuk dan sekarang sudah di buka untuk Bacaleg dari partai Gerindra yang kita dibuka secara internalisasi dan eksternal, sampai saat inibsudah banyak yang mendaftarkan diri untuk bisa berkompotisi di dalam partai Gerindra,” terang Aria.

Sementara, Ketua PAC Gerindra Tambun Utara Sopriadi Effendi mengucapkan terima kasih atas dukungan dan atas terselenggaranya pengkuhan PAC dan Ranting Gerindra Se Kecamatan Tambun Utara. “Alhamdulillah PAC Tambun Utara saat ini telah resmi dan sah sebagai kader Gerindra di DPC Kabupaten Bekasi,” kata dia.

BACA JUGA  Ali Mazi di Minta Hadir Dalam Sidang Tipikor Blok Mandiodo

Sesuai dengan instruksi DPC, masih kata Sopriadi bahwa pengurus PAC dan Ranting Tambun Utara sebelum dilantik sudah terjun ke tengah-tengah masyarakat, bergerak dalam melakukan beberapa kegiatan baik sosial maupun kegiatan kesehatan dan yang lainnya.

“Sebelum dikukuhkan kita sudah bergerak, kami bergerak tentang kesehatan bersama temen-temen ranting, bergerak melakukan bantuan sosial dan yang lainnya, itu sebelum pengkuhan. Apalgi setelah pengukuhan kita semakin Percaya Diri (PD) untuk bergerak,” tandasnya. ( oma )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *